Manfaat Kemasan Vacuum

Posted in Plastik Kemasan on Mar 02, 2018

MANFAAT KEMASAN VACUUM

  1. Lebih Tahan Lama

Pengemasan vacuum didasarkan pada prinsip pengeluaran udara dari kemasan sehingga tidak ada udara dalam kemasan yang dapat menyebabkan produk yang dikemas menjadi rusak. Mekanismenya kemasan yang telah berisi bahan dikosongkan udaranya, ditutup dan direkatkan. Dengan ketiadaan udara dalam kemasan, maka kerusakan akibat oksidasi dapat dihilangkan sehingga kesegaran produk yang dikemas akan lebih bertahan lebih lama.

 

  1. Kesegaran dan Cita Rasa Terjaga

Untuk produk-produk makanan fresh, kemasan vacuum mampu menjaga kesegaran dan cita rasa dari produk. Hal ini telah dibuktikan melalui penelitian beberapa orang. Diantaranya Rachmawati Nurdjannah dan R. Sumarlin yang meneliti tetang pengaruh kemasan vacuum terhadap mutu daging lokal. Mereka menyimpulkan bahwa mutu daging setelah penyimpanan menggunakan kemasan vakum lebih fresh dibandingan non-vakum.

 

  1. Higienis dan Bebas Bakteri

Bakteri psikotropik seperti Pseudomonas, Flavobacterium, Micrococcus, dan Moraxella menghasilkan trimethylamine, total volatile bases nitrogen (TVB-N), hypoxanthine, dan ammonia yang sering juga digunakan sebagai indikator kebusukan secara kimia yang paling umum. Menurut Reddy & Armstrong (1992) pada pengemasan vacuum pertumbuhan bakteri pembusuk aerob yang ada akan dihambat oleh kondisi lingkungan anaerob pengemasan vakum. Pada produk yang dikemas vacuum, oksigen yang tersisa digunakan oleh bakteri aerob yang ada untuk menghasilkan karbondioksida. Kondisi ini cenderung menyebabkan potensial oksidasi-reduksi permukaan (Eh) menjadi negatif. Genigeorgis (1985) berpendapat bahwa perubahan atmosfir dan perubahan Eh permukaan menekan pertumbuhan bakteri pembusuk psikotropik aerob. Kondisi tersebut mendukung pertumbuhan organisme anaerob fakultatif seperti bakteri asam laktat yang memperlambat proses pembusukan.

 

  1. Dapat digunakan pada berbagai Produk

Plastik adalah salah satu jenis plastic yang paling banyak digunakan sebagai pengemas. Demikian halnya dengan Plastik Vacuum. Plastik Vacuum juga bisa digunakan pada berbagai produk diantaranya daging, kripik, bakso, sosis, dll.

 

  1. Mempermudah Sistem Persediaan Barang

Dengan menggunakan plastik vacuum, memungkinkan bagi produsen untuk memiliki persediaan produk apabila sewaktu-waktu ada pesanan.

 

  1. Jangkauan DIstribusi Lebih Luas

Dengan menggunakan Plastik Vacuum, makanan yang tersimpan didalamnya dapa bertahan lebih lama, sehingga jangkauan pengiriman produk pun lebih luas.

 

  1. Image Exclusive

Plastik vacuum memiliki ketebalan yang lebih tebal jika dibandingkan dengan plastik lainnya pada umumnya. Penggunaan plastik vacuum menimbulkan kesan exclusive oleh sebab itu dapat meningkatkan harga jual.

 

Sumber 1, 2